BULAN RAMADHAN DENGAN SEGALA KEBERKAHANNYA
Tema : liburanku Ramadhan adalah bulan yang penuh dengan keberkahan dan kemuliaan. Ramadhan adalah salah satu bulan dalam islam yang sangat ditunggu kehadirannya oleh semua umat islam karena pada bulan ini semua amal ibadah dilipat gandakan pahalanya. Ramadhan tahun ini menurut saya pribadi ada perbedaan dengan tahun kemarin karena tahun kemarin saya masih berada di pondok pesantren sedangkan tahun ini saya berada dirumah dan berkuliah. Ramadhan tahun ini juga banyak perubahan jika biasanya Ramadhan full dirumah tahun ini tidak, saya lebih banyak diluar rumah saat pagi sampai siang hari, karena pagi sampai siang ada jadwal kuliah yang harus saya laksanakan. Meskipun begitu tidak mengurangi rasa semangat berpuasa dan rasa semangat dalam menuntut ilmu. Berpuasa bukan suatu hambatan untuk menjalankan aktivitas seperti biasanya, berpuasa juga bisa membuat kita meminimalisir maksiat yang kita perbuat. Selaras dengan tema yang saya ambil, dalam puasa tahun ini saya seperti mendapat hibur...